Beberapa alasan memilih kami
Sekolah yang aman nyaman dan ramah anak. Struktur kurikulum terdiri atas tiga komponen, yaitu komponen mata pelajaran, muatan lokal, dan pengembangan diri.
Sekolah yang Mendahulukan Nilai-Nilai Akhlakhul karimah dan Pendidikan diniyah di bawah naungan pondok pesantren dengan penguasaan membaca Kitab Kuning dan Hafalan Al-Qur’an
Tenaga kependidikan adalah pembimbing, pengajar dan pendidik siswa/i berlatar belakang sesuai dengan pendidikan masing masing agar berkemampuan di mata pelajaran yang diembannya secara profesional serta bertanggung jawab.
Metode pembelajaran STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, dan Mathematics) mendorong siswa dapat belajar berdasarkan kehidupan nyata untuk meningkatkan kreativitas, kolaborasi, desain berfikir, dan ketrampilan dalam pemecahan masalah.
Peserta didik di tuntut untuk piawai berkomunikasi dalam lebih dari satu bahasa (Arab dan Inggris)
Sekolah yang berada di dalam pondok pesantren pastinya akan belajar ilmu agama yang mendalam, begitu juga di SMP Plus Izzatul Ummah yang semua siswanya diwajibkan untuk tinggal di pondok pesantren agar pembelajaran dapat terkondisikan dengan baik